Sat Polair Polres Lombok Utara Himbau Para Wisatawan Untuk Tetap Prokes

    Sat Polair Polres Lombok Utara Himbau Para Wisatawan Untuk Tetap Prokes

    Lombok Utara NTB - Untuk mencegah penularan Virus Covid 19 Sat Polair Polres Lombok Utara (Lotara) berikan edukasi kepada wisatawan yang berkunjung ke Lombok Utara (24/10).

    Meningkatnya kunjungan wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Lombok Utara khususnya yang hendak menyeberang ke tiga gili ataupun yang masuk ke pulau lombok melalui pelabuhan bangsal dan teluk nara untuk berlibur dikhawatirkan dapat meningkatkan penyebaran Virus Corona, maka dipandang perlu untuk mengingatkan kembali kepada wisatawan akan pentingnya protok kesehatan.

    Kapolres Lombok Utara Polda NTB AKBP Feri Jaya Satriansyah, SH menerangkan bahwa "sehubungan dengan hari libur (minggu) biasanya wisatawan yang datang ke Kabupaten Lombok utara yang hendak berkunjung ke tiga gili meningkat, maka kami (Polri) sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dirasa harus mengingatkan kembali masyarakat akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan", pungkasnya.

    "Kami berharap dengan mengedukasi wisatawan untuk selalu taat dengan protokol kesehatan dapat mencegah penyebaran Virus Corona di Kabupaten Lombok Utara yang dikhawatirkan menyebar melalui wisatawan dari luar wilayah kabupaten Lombok Utara" tutup AKBP Feri Jaya, Kapolres Lombok Utara.(Adbravo)

    Lombok Utara
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kasrem 162/WB Gelar Kegiatan Farewell Golf...

    Artikel Berikutnya

    Sat Resnarkoba Polres Lombok Utara Amankan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pemerhati Kepolisian Berikan Apresiasi Kepada Polda NTB atas Penanganan Kasus Pencabulan
    Hendri Kampai: Bangun Ketahanan Pangan Nasional, Indonesia Harus Puasa Impor Produk Pertanian dan Peternakan
    GMP : Langkah Tepat Pemprov NTB Dalam Menjaga Stabilitas Harga Pangan Pokok
    Jelang Hari Jadi TNI AD Ke-79 TA 2024, Koramil Tembagapura Gelar Karya Bakti dan Pemberian Bansos
    Kompolnas Apresiasi Langkah Cepat Polda NTB dalam Kasus Kekerasan Seksual IWAS

    Ikuti Kami